Menjaga Kilau Rambut Tetap Optimal

Menjaga Kilau Rambut Tetap Optimal


Menjaga Kilau Rambut Tetap Optimal - Wanita mana yang tak terpukau oleh kilau berlian? Apalagi, kini kilau berlian bukan hanya ditemukan pada perhiasan, tetapi juga pada rambut Anda.

Rambut boleh dibilang menjadi bagian terpenting dari keseluruhan penampilan wanita. Meskipun sudah memakai busana terbaik, tetapi kalau rambut tampak berminyak dan tak terawat, tentu akan mengurangi kesan orang lain terhadap Anda.  Oleh karena itu, seperti halnya wajah atau tubuh yang rutin dirawat, rambut pun harus terjaga kesehatan dan keindahannya.

Treatment rambut pun lantas dilakukan, dari creambath sampai masker rambut, mulai pewarnaan hingga pelurusan. Hanya saja, banyak perempuan tak menyadari adanya risiko di balik treatment  rambut yang dilakukan dengan cara tidak benar.

Misalnya, dilakukan bukan oleh ahlinya, menggunakan obat-obatan yang tidak jelas kandungan bahannya, atau terlalu sering dilakukan dalam jangka waktu singkat. Alhasil, kulit kepala bisa teriritasi, terasa gatal, dan kering. Selain itu, rambut bisa mengalami kerusakan, rontok, kusam, dan mudah patah. Akhirnya rambut pun akan kehilangan kilau bak “berlian”-nya.

Oleh karena itu, ada baiknya sebelum melakukan pewarnaan atau pelurusan rambut, cermati dan ketahuilah reaksi obat yang akan digunakan. Oleskan sedikit pada bagian kulit dan amati reaksinya. Jika terasa gatal Anda mesti berpikir ulang menggunakan obat tersebut.

Jangan lupa pula untuk mengatur rentang waktu proses pelurusan atau pewarnaan agar aman untuk kulit kepala dan batang rambut. Normalnya, enam bulan hingga setahun sekali. Dan yang paling penting, lakukan perawatan rambut setelah melakukan treatment pelurusan atau pewarnaan. Misalnya rutin melakukan hair mask  atau menggunakan vitamin dan serum rambut.

MAKANAN RAMBUT 

Bukan hanya tubuh yang memerlukan asupan makanan berkualitas, rambut pun demikian. Ikan, kacang-kacangan, sayur, daging dan telur termasuk makanan yang berguna bagi kesehatan rambut. Ikan salmon, sarden, dan makarel sangat kaya protein dan vitamin D yang membuat rambut kuat. Kandungan asam lemak omega-3-nya menjaga kulit kepala dan rambut tetap terhidrasi.

Sementara pada jenis kacang-kacangan, seperti kacang merah, kenari dan kacang kedelai, terdapat protein, vitamin, dan mineral yang berfungsi menutrisi rambut. Kandungan biotin yang merupakan vitamin larut air dapat membantu melindungi rambut dari kerontokan, sedangkan mineral menjaga warna kilau alami rambut agar terlihat seperti “berlian”.

Telur, tiram, dan daging mengandung zat besi yang membantu mentransfer oksigen ke folikel rambut. Kandungan protein yang tinggi juga mampu membuat rambut kuat dan lebat. Patut diketahui, protein tinggi sangat berguna sebab 90% struktur rambut tersusun dari protein.

Sayur mayur seperti bayam, brokoli, dan lobak juga dapat membantu kebutuhan nutrisi rambut. Kandungan zat besi, vitamin C, folat dan beta karotennya menguatkan akar rambut serta membuat sirkulasi darah lancar dan kulit kepala sehat.

PERAWATAN TEPAT

Beberapa langkah sederhana bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan rambut.

    Bersihkan rambut secara teratur agar kesehatan kulit kepala terjaga. Orang dewasa sebaiknya mencuci rambutnya seminggu 2-3 kali karena banyak berkeringat. Mencuci rambut secara teratur sekaligus bermanfaat untuk mempertahankan kilaunya agar terlihat seperti “berlian”.
    Gunakan sampo dan conditioner berkualitas baik dan sesuai dengan kondisi rambut. Misalnya rambut berminyak, rambut kering, rambut berketombe, atau rambut yang telah melalui proses pelurusan atau pewarnaan.
    Rutin lakukan pemotongan ujung-ujung rambut yang kering dan bercabang 2-3 bulan sekali. Selain membuat penampilan lebih rapi, rambut lebih sehat.
    Lakukan pewarnaan atau pelurusan rambut secara berkala dengan jangka waktu minimal enam bulan.
    Gunakan sisir bergerigi jarang dan tidak tajam agar menghindari rambut rontok. Jangan lupa untuk rutin mencuci sisir karena bisa berpotensi menimbulkan penyakit di kulit kepala, seperti gatal-gatal dan ketombe. Gunakan air hangat dan sabun bayi untuk membersihkan.
    Jangan terlalu sering menggunakan hairdryer. Jika diperlukan, berikan jarak yang cukup jauh dengan rambut dan pastikan suhu tak terlalu panas.
    Menggosok-gosok rambut dengan handuk setelah keramas dapat merusak helai rambut. Cukup tepuk-tepuk perlahan dan biarkan rambut kering alami.
    Gunakan aksesori rambut, seperti bando, bandana, dan ikat kepala, yang terbuat dari bahan yang menyerap keringat dan tidak terlalu keras. Terlalu kuat mengikat rambut juga dapat merusak akar rambut.
    Sinar matahari dapat merusak rambut. Oleh karena itu, jangan lupa untuk selalu melindungi rambut, misalnya dengan topi atau payung, ketika beraktivitas di luar ruangan saat matahari tengah bersinar terik.
    Saat berenang, kaporit yang terkandung dalam air kolam sangat berbahaya bagi rambut. Hindari dengan trik mengusapkan conditioner pada rambut sebelum masuk ke kolam

MATRIX Smooth Straight Diamonds

RAMBUT SEHAT, HALUS, DAN BERCAHAYA

Memiliki rambut panjang, hitam, lurus dan bercahaya merupakan idaman para wanita Indonesia. Berdasarkan Kline Data 2012, wanita Indonesia pun semakin sadar akan pentingnya kesehatan rambut. Sayangnya, proses pewarnaan dan pelurusan rambut terkadang bisa berakibat rambut rusak.

Menjawab tantangan tersebut MATRIX menghadirkan perawatan rambut terbaru, yaitu Smooth Straight Diamonds. Terinspirasi dari kilau cantik dan keindahan bentuk berlian, kombinasi Opti Straight dan Biolage Smooth Serum dari MATRIX menciptakan rambut lurus nan halus dan ekstra berkilau alami bagaikan berlian.

Krim Opti Straight dari MATRIX memiliki beberapa pilihan tergantung jenis rambut. Untuk jenis rambut sensitive atau diwarnai membutuhkan waktu aplikasi krim selama 5-15 menit, jenis rambut normal selama 20-50 menit, dan resistant selama 20-50 menit. Proses pelurusan dengan menggunakan MATRIX Smooth Straight Diamonds menjamin rambut tetap terjaga kesehatannya.

   

Posting Komentar